Hola sobat Bloggers !! terima kasih sebelumnya telah meramaikan E-Gadogado !!
Post kali ini , di request oleh Bung Rano Aritama , dari Bengkulu yang memesan USB OTG dari E-Gadogado yang akan digunakan pada Sony Xperia Arc LT15i miliknya .
tanpa banyak basa basi , let's see how it works !!
Pertama
Sony Xpreia Arc LT15i harus sudah dalam keadaan "Root" , memiliki aplikasi "Busy Box" dan "Root Explorer"
(Jika memang belum Root , nanti akan dijelaskan pada post selanjutnya . Keep Visit! :) )
Next Step
Download USB OTG Manager , lalu install pada Xperia anda .Setelah terinstall , buka USB OTG Manager , dan ketika dimintakan permit dari Superuser , "Allow" saja untuk terus menjalankan USB OTG Manager tersebut.
Ketika dibuka akan ada 3 pilihan :
- Rooting Check
- Busybox Check
- Unmount/Mount USB Storage Now
Aplikasi USB OTG Manager ini berjalan secara otomatis , ketika USB/Flashdisk dipasang , maka akan terbaca secara otomatis dan pilihan ketika akan berubah menjadi "Unmount USB Storage Now" yang berfungsi ketika kita ingin me-remove usb yang kita pasang sebelumnya.
"Rooting Check" berfungsi untuk mengecek saja apakah Smartphone yang digunakan sudah dalam keadaan "Root" atau belum.. begitu juga dengan "Busybox Check" yang berfungsi untuk mengecek apakah busybox sudah terinstall dengan benar .
Langsung saja , colok USB/Flashdisk pada USB OTG yang sudah terpasang pada smartphone .
Akan muncul warning "Unsupported USB Device Connected" , abaikan saja. Tunggu sampai muncul notif "USB Storage Mounted" , setelah itu buka "Root Explorer" , akan ada folder "usbstorage" .
Folder tersebut adalah isi dari USB/Flashdisk yang digunakan.
Untuk Videonya tutorialnya :
Selamat Mencoba .
terima kasi banyak don atas referensi nya.
ReplyDeletedon cara root nya piye,tlg bantuan nya lagi.thks...
ReplyDelete